Merdeka bersama melawan corona untuk kembali merebut dan menyuarakan dengan gempita Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 75, dengan satu suara Lawan Corona. Merdekaa… !!
Hari ini pembelajaran pekan ke 4 kembali dimulai, tepatnya 10 Agustus 2020.
Entah bagaimana mengawalinya kembali terdengar celetukan ” Bapak kapan kita masuk sekolahnya”.
Hati ini begitu perih, meskipun senyuman terselip dibibir ini, dalam hati
” nak bapak juga sudah kangen dengan ramainya suasana kelas, riuhnya ketika jam istirahat tiba, celotehan, teriakan, tawa dan candaan dari kalian sholih sholiha.”
Sempat terlintas ingin mengutarakan, “masuk nak sini kesekolah, ada bapak dan ibu guru loh disekolah setiap hari”.
Namun keinginan itu kembali sirna karena masih dalam masa pandemi covid 19. Jika menilik dan berbalik kesejarah pada bulan yg sama Agustus, dimana pada tahun 1945 seluruh Bangsa Indonesia dengan gegap gempita menyuarakan sorak kemerdekaan. Selama hampir dari 3,5 Abad lamanya dijajah oleh Belanda.
Pada hari itu Jumat, 17 Agustus 1945 bertempat di kediaman Ir Soekarno yg berada di Jl. Pegangsaan timur No. 56,
Proklamsi telah dibacakan atas nama Bangsa Indonesia dan Indonesia telah merdeka dari segala bentuk penjajahan.
Tahun 2020 ini pada bulan yang sama Agustus, seluruh bangsa Indonesia tidak sedang gelap gempita untuk merayakan ulang tahun Kemerdekaan nya yang ke 75 tahun.
Melainkan sedang berjuang bersama-sama menghadapi musuh yang tak kasat mata, namun sangat mematikan, yaitu corona virus disease 2019 atau yang disebut Covid 19.
Covid-19 adalah penyakit yang disebabkan oleh jenis corona virus baru yaitu Sars-CoV-2.yang hingga saat ini belum ditemukan vaksinnya.
Jawaban inilah yg dapat menguatkan anak sholih dan sholiha SD Silaturahim Islamic School untuk bersama-sama berjuang untuk meraih merdeka melawan corona. Dengan tetap di rumah saja, belajar dari rumah, cuci tangan setiap kali selesai memegang apapun.
Selalu memakai masker ketika keluar rumah, dan tetap jaga jarak. Itulah cara dan bentuk perjuangan nyata kita saat ini teman-teman.
oleh Yoyok Purnomo, M.Pd.
SD Silaturahim Islamic School
Kunjungi : Insan Mandiri Cibubur