SD Silaturahim Gelar Market Day
Jatisampurna – Bekasi 24 Agustus 2022
Siswa-siswi Kelas 6 SD Silaturahim Gelar Market Day. Sebuah program yang mengajarkan para siswa-siswi untuk menanamkan jiwa wirausaha sejak dini. Program yang diinisiasi oleh SD Silaturahim Islamic School ini diagendakan untuk dilaksanakan secara rutin setiap 2 pekanan. Pada program Market Day yang pertama ini diikuti oleh Siswa-siswi kelas 6. Selanjutnya akan di jadwalkan untuk kelas 5 dan kelas yang lainnya.
Entin Suhesti selaku kepala sekolah SD Silaturahim Islamic School menyampaikan
“Program Market Day ini akan dilaksanakan secara berkesinambungan dan dilaksanakan secara bergantian antar kelas. Tujuannya adalah agar anak-anak bisa be;ajar berwirausaha, manajemen, pengelolaan keuangan, pemasaran dan yang lainnya. Harapnya juga agar pembelajaran ini bisa membekas dan dikenang oleh siswa bagaimana keseruannya dalam kegiatan ini.”
Dalam program ini dihadiri oleh wali atau orangtua siswa, Ibu Ayu Agus Rianti selaku manajer akademik serta Ketua Umum YPSJ Drs Ichsan Thalib yang juga berkontribusi memberikan dukungan dan memeriahkan kegiatan ini.
Berdasarkan hasil pengamatan terlihat kegiatan ini sangat seru. Dimana setiap siswa membawa dan menggelar dagangan masing-masing. Ada yang menjual makanan, minuman, mainan dan lain-lain. Setiap siswa sudah diatur agar tidak membawa dangangan yang sama dengan siswa yang lainnya.
Keseruan juga terlihat dimana ada siswa yang menjual barang dibawah harga pasaran, adapula yang aktif menawarkan ke siswa lain dan guru-guru untuk membeli dagangannya. Adapula yang kebingungan untuk mengembalikan uang bayaran karena tidak membawa uang. Dan banyak lagi keseruan lain yang ada didalam kegiatan ini.
SD Silaturahim Gelar Market Day
Oleh: Mas Jo (Humas SD Silaturahim Islamic School)