Milad Ke 9 SD Silaturahim Gelar Baksos
Cibubur 17 Maret 2023, Dalam rangka Milad Ke-9 SD SIS atau SD Silaturahim Islamic School selenggarakan baksos atau disebut dengan program Silaturahim Berbagi. Program Silaturahim berbagi ini terselenggara atas kerjasama Guru, Murid dan Jami’iyah SD Silaturahim Islamic School.
Sebelum kegiatan baksos dilaksanakan terlebih dulu di adakan tausiah dalam rangka Tarhib Ramadan 1444 Hijriah. Dalam kesempatan ini di ikuti oleh seluruh siswa SD Silaturahim Islamic School, Orang tua /wali murid Perwakilan Jami’iyah, Pembina Yayasan, Manajemen YPSJ dan Segenap Civitas Akademika SD SIlaturahim Islamic School.
Dalam rangka Milad ke 9 SD Silaturahim yang bertepatan pada tanggal 17 Maret 2023 ini SD Silaturahim membagikan Baksos berupa Sembako kepada warga kurang mampu yang bertempat tinggal di sekitar sekolah. Lebih dari 50 Paket Sembako yang dibagikan kepada warga sekitar.
Penyerahan sembako di lakukan di Gedung Sekolah SD Silaturahim Islamic School. Warga yang sekitar yang berhak mendapatkan di berikan kupon dan ditukarkan langsung di SD. Pembagian dilakukan oleh Siswa dan Siswi SD Silaturahim didampingi guru dan karyawan.
Entin Suhesti selaku kepala sekolah dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada Para siswa dan orangtua yang telah Bersama-sama bekerjasama dan berkontribusi dalam Pendidikan Ananda. Di usia yang ke 9 ini semoga menjadikan SD Silaturahim semakin berkembang, semakin memberikan kontrubusi yang lebih luas. Terima kasih juga dissampaikan kepada segenap Guru, Karyawan dan Manajemen yang telah Bersama-sama bekerja keraas untuk memberikan Pendidikan dan pelayan terbaik bagi para siswa.
SD Silaturahim sebagai SD Islam di wilayah dekat dengan Jl. Alternatif Cibubur memiliki slogan “Semua Anak Bintang”. Slogan ini sebagai berntuk bahwa SD Silaturahim memiliki prinsip bahwa tidak ada anak yang bodoh dan setiap anak pasti memiliki keunggulan masing-masing. Selain itu gedung sekolah di SD Silaturahim di desain dengan bentuk rumah yang nyaman untuk mewujudkan belajar nyaman seperti dirumah. Keunggulan yang lain yang dimiliki SD Silaturahim yaitu tentang adanya Tes MIR (multiple intelligences research) yaitu tes untuk memetakan minat dan bakat siswa serta gaya belajar siswa sejak dini.
Oleh : Mas Jo (Humas YPSJ)