peringatan maulid nabi muhammad saw sd silaturahim islamic school

Peringatan Maulid Nabi Muhammad di SD Silaturahim

Peringatan Maulid Nabi Muhammad shallallahu alaihi wasallam di SD Silaturahim Islamic School pada tanggal  27 Oktober 2021.  SD Silaturahim menyelenggarakan kegiatan Tausiah dan Penampilan bakat peserta didik. Kegiatan ini diberi tema “Menunjukan Bakat Bukti Cinta Kepada Nabi Muhammad shallallahu alaihi wasallam”

Dalam acara ini dilaksanakan secara hybrid yaitu  diikuti secara offline oleh sebagian siswa dan guru dan sekaligus secara online oleh siswa-siswi dan wali murid SD Silaturahim Islamic School. Untuk disekolah dilaksanakan di Aula sedangkan untuk yang online menggunakan Media Zoom Meeting.

Peringatan maulid Nabi Muhammad shallallahu alaihi wasallam ini menampilkan juga  bakat-bakat siswa dan siswi dari perwakilan kelas. Diantaranya ada penampilan dari Syafira kelas 3 Sunan Kudus dengan membaca puisi, pembacaan shalawat Allohul Kafi oleh ananda Abbas Kelas I Sunan Ampel. Dilanjutkan tilawatil Qur’an beserta artinya oleh ananda Syakira kelas 2 Sunan Guru, lalu menyanikan lagu “Mama” oleh Aulia Jihan kelas 6 Sunan Kalijaga.

Tak hanya itu ada juga penampilan dari Dimi kelas 4 Sunan Muria dengan Nasyid “Kisah Sang Rasul”, Dilanjutkan sambung Ayat Al-Qur’an oleh ananda Mahdi dan Almaira dari kelas 6 Sunan Gunung Djati. Penampilan terakhir oleh Daffa kelas 5 Sunan Gresik dengan memainkan Keyboard dan pembacaan Shalat Badar.

Sebagai puncak acara ini di isi tausiah oleh Ibu Shanti Hayuningtyas yang mana beliau menyampaikan bagaimana kisah dan akhlak Rosululloh yang harus kita senantiasa teladani.  Acara ini di tutup dengan do’a bersama oleh Ust Yuda Prayuda Guru Bahasa Arab di SD Silaturahim Islamic School.

Menurut ketua panitia Muhammad Fuad Muchlis kegiatan ini bertujuan untuk mensyarkan keagungan Nabi Muhammad SAW serta memberikan penguatan dan pengenalan kepada para siswa untuk dapat meneladani sifat dan akhlak beliau.

Sebagai informasi bahwa SD Silaturahim Islamic School sebagai sekolah Inklusi dengan program unggulan Project Based on Qur’an telah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru untuk tahun pelajaran 2022/2023. Adapun informasi pendaftaran secara lengkap dapat di akses melalui website www.silaturahimislamicschool.sch.id

Oleh : Mas Jo (PR)

Leave a Reply